JagatBisnis.com – Kabar yang sangat mengembirakan datang dari Olimpiade Tokyo 2020. Pasalnya, cabang olahraga dayung meraih satu tiket kemenangan menuju Olimpiade Tokyo 2020 melalui pasangan ganda putri yaitu Melani Putri dan Mutiara Rahma Putri. Lolos kualifikasi, salah satu atlet yaitu Mutiara Rahma Putri atau yang biasa disapa dengan Tiara merupkan atlet binaan PT Brantas Abipraya (Persero). Merupakan BUMN konstruksi terdepan di Indonesia, Brantas Abipraya yang tak hanya fokus terhadap pembangunan infrastruktur negeri, Abipraya juga menaruh perhatian terhadap anak-anak bangsa yang berprestasi.
“Saya ucapkan selamat kepada tim dayung, khususnya Tiara yang telah lolos kualifikasi. Insan muda berpretasi seperti ini harus terus dibina dan disokong, di sini Abipraya hadir untuk memastikan pendidikan Tiara tetap menjadi yang utama dengan memberikan beasiswa,” ujar Miftakhul Anas selaku Sekretaris Perusahaan.
Discussion about this post