Berdasarkan keterengan di Instagram, Anam akan berjaga sejak pukul 2 dini hari hingga imsak. Sebelumnya, ia pernah viral membuka jasa untuk menjadi teman menyambut tahun baru pada awal 2021 lalu.
Diunggah di media sosial pada Selasa (13/4/2021) pria asal Magelang itu pun banjir komentar dari warganet. Sebagian ada yang tertarik namun ada pula yang ragu lantaran yang minta dibangunkan sama-sama pria.
“Pengen daftar tapi kok yang bangunin cowok juga nih gimana ya min hahahha” tulis eko_andrie.
“Aiihh kalo cewek udah aku save tapi ini cowok” imbuh ainurwanto.
“Doorprizenya tambahin mas. Pas lebaran purapura jadi calon” timpal nguuun_twt.
“Ini gimana kalo kamu yang buka jasa tapi kamu sendiri yang kesiangan haha” saut yudhayahuuud.
Discussion about this post