Penjual Nasi Kuning Mirip Lee Min Ho, Pria Ini Dipuji dan Dihujat Warganet

JagatBisnis.com – Seorang penjual nasi kuning mendadak viral. Pria bernama lengkap Doddy Angga Andrianto (27) dianggap mirip artis Koreo, Lee Min Ho. Sontak, ia mendapat banyak tawaran menjadi artis.

Tak hanya itu, Doddy mengaku kebanjiran endorse semenjak dirinya viral di TikTok. “Tapi saya belum berani mengambil tawaran di luar negeri (di Thailand). Saya fokus bantu orangtua jualan nasi kuning saja,” kata Doddy, Jumat (9/4/2021).

Lulusan Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Mulawarman tersebut berharap, semoga dengan viral di media sosial bisa menjadi berkah untuk ia dan keluarganya. Dia sangat ingin membahagiakan orangtua.

Baca Juga :   Usaha Kecil Sudah Bisa Buka Secara Bertahap, tapi...

“Kalau ada rezekinya, saya mau mencoba peruntungan di dunia hiburan Indonesia. Siapa tahu di sana saya bisa membahagiakan orangtua, dan mewujudkan keinginan mereka membesarkan warung nasi kuning ini,” terangnya.

Meski banyak yang memuji dirinya mirip Lee Min Ho, ada pula netizen yang mencibir dirinya. Bahkan ia tidak bisa menahan kesedihannya ketika dihujat oleh netizen.

Baca Juga :   Dunia Usaha Diminta Bantu Perbanyak Lapangan Kerja

“Kepada netizen saya minta maaf. Bukan saya yang mengaku mirip Lee Min Ho. Tapi orang lain yang mengatakannya,” ucap Doddy sambil berurai air mata.

Tak hanya dikatakan mirip Lee Min Ho oleh netizen, pria yang kini akrab disapa Oppa tersebut, juga kerap disebut mirip Andi Lau dan Choi Siwon.

“Banyak yang memirip-miripkan saya dengan para artis. Padahal saya tidak tahu tentang artis tersebut,” kata Doddy.

Baca Juga :   Tren Bisnis Online Menguntungkan Tahun 2021

Ternyata, wajahnya disebut mirip artis bukan baru kali ini saja. Dirinya pernah disebut mirip Boy William. Bahkan sampai ikut casting salah satu program televisi swasta saat itu, Asli atau Palsu.

“Pada Maret 2017, saya sempat ikut. Saat itu saya dianggap mirip artis Boy William. Tapi setelah casting saya tunggu tak ada kabar lagi,” sebutnya.

“Waktu itu saya berangkat ke Jakarta dengan biaya sendiri. Uang saya pas-pasan. Menginapnya di rumah abang saya.” tambahnya.(HAB)

MIXADVERT JASAPRO