JagatBisnis.com – Pintek, perusahaan teknologi finansial yang memberikan pembiayaan untuk sektor pendidikan, menargetkan tahun 2021 untuk fokus untuk permodalan bagi lembaga pendidikan. Adanya tujuan ini agar dapat membuka peluang bagi lembaga pendidikan di Indonesia untuk memberikan kontribusinya dalam menjalankan sistem belajar dan mengajar daring untuk para siswanya juga mendukung adanya kemungkinan pembukaan sekolah pada tahun ajaran baru 2021/2022.
Berdasarkan survei terhadap 150 sekolah yang dilakukan oleh Pintek dan EduFinance pada tahun 2020, dapat dikatakan bahwa ada tiga kebutuhan dasar yang dibutuhkan setiap tahunnya. Yang pertama, sebanyak 78,5 persen membutuhkan renovasi sekolah pada setiap tahunnya, yang mencangkup renovasi kelas, laboratorium, dan lainnya. Kedua, sebanyak 50,2 persen adanya kebutuhan pembelian barang, seperti meja dan kursi, ATK, komputer, tablet, dan lainnya.
Discussion about this post