JagatBisnis.com – Vaksinasi COVID-19 terhadap orang yang sudah lanjut usia, sudah mulai diberlakukan oleh RSUD Tanjung Priok Jakarta Utara, Minggu, 21 Februari 2021.
Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tanjung Priok dr Balqis Rahmah mengatakan pencanangan vaksinasi bagi lansia ini digelar selama dua hari, pada Sabtu, 20 Februari dan Minggu, 21 Februari 2021.
Setiap harinya akan ada sebanyak 50 peserta vaksin yang berusia 60 tahun ke atas untuk divaksin.
“Jadi hari ini kita mulai dengan pencanangan vaksinasi lansia di atas usia 60 tahun. Vaksinasi ini digelar selama dua hari,” kata Balqis saat dikonfirmasi, Minggu 21 Februari 2021.
Puluhan lansia telah terdata pada meja registrasi sejak vaksin pertama dibuka. Usai divaksin, para lansia itu diberikan alat mandi dan cuci.
Discussion about this post