Baim Wong Banjir Kecaman Usai Klaim Citayam Fashion Week

JagatBisnis.com –  Setelah ketahuan mendaftarkan brand Citayam Fashion Week ke Pangkalan Data Kekayaan Intelektual (PDKI) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham), pasangan artis Baim Wong dan Paula Verhoeven banjir kecaman.

Tak hanya netizen, publik figur juga ikut-ikutan ‘nyerang’ Baim yang dituding serakah. Sindiran terhadap Baim Wong tersebut disampaikan Ernest Prakasa melalui akun Twitter pribadinya, @ernestprakasa, Minggu (24/7/2022).

Ernest Prakasa mengecam aksi perusahaan Baim Wong PT Tiger Wong tersebut.”Daftarin OPEN MIC ke HAKI. Daftarin ROASTING ke HAKI. Daftarin CITAYAM FASHION WEEK ke HAKI. Serakah banget jadi manusia,” tulis Ernest.

Baca Juga :   Anak Baim Wong Viral Di Sosial Media

Tidak hanya itu, Ernest menyebut sebagai tindakan yang tak tahu malu.”HAKI itu H-nya adalah Hak. Kok bisa-bisanya merasa berhak atas sesuatu yang bukan ciptaan mereka sendiri. Gak tau malu,” tegasnya.

Ia pun meminta supaya lebih menggunakan akal sehat dan hati nurani.”HAKI itu dibuat untuk melindungi kreator, agar pekerja kreatif bisa sejahtera dari ide & karya mereka sendiri. Bukannya dulu-duluan maen sikat mumpung belom ada yang daftarin. Tolong lah dipake akal sehat & hati nuraninya,” lanjutnya.

Baca Juga :   Begini Jawaban Baim Wong Ditanya soal Masalah dengan Nikita Mirzani

Cuitan Ernest tersebut langsung jadi sorotan warganet. Lebih dari tujuh ribu warganet yang me-retweets dan ada 28 ribu yang menyukai cuitan tersebut. Banyak netizen yang komen nyinyir atas aksi pasangan ‘Bapau’ itu mengeklaim Citayam Fashion Week yang viral berkat ABG kreatif dari pinggiran Jakarta.

Sebelumnya Baim dan Paula melalui perusahaannya, PT Tiger Wong Entertainment mendaftarkan brand Citayam Fashion Week ke Pangkalan Data Kekayaan Intelektual (PDKI) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham).

Baca Juga :   Polsek Menteng akan Bubarkan ABG Citayam Nongkrong di Jalan Sudirman

Berdasarkan laman resmi PDKI yang diakses, brand Citayam Fashion Week yang diajukan PT Tiger Wong Entertainment memiliki nomor permohonan Jid2022052181.

Brand itu mulai diterima PDKI Kemenkumham pada 20 Juli 2022 lalu. Sementara itu, brand itu mulai dilindungi pada 21 Juli 2022.

Selain Baim Wong, Citayam Fashion Week juga didaftarkan pihak lain bernama Indigo Aditya Nugroho ke Kemenkumham. Indigo Aditya Nugroho memiliki alamat di Kampung Pabuaran Kulon, Kelurahan Ciangsana, Kecamatan Gunung Putri Bogor. (pia)

MIXADVERT JASAPRO