Jumlah Penumpang KA Meningkat 42 Persen hingga Semester 1 2022

JagatBisnis.com – Selama paruh pertama tahun 2022, jumlah penumpang kereta api (KA) melonjak drastis. Dari data PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI, jumlah penumpang kereta api jarak jauh (KAJJ) pada periode tersebut naik 42 persen dibandingkan tahun lalu. Ada sejumlah 119,8 juta penumpang pada semester I 2022. Sedangkan pada semester yang sama 2021, hanya 84,1 juta penumpang.

Baca Juga :   KAI: Perbaikan Rel Ambles Belum Selesai, Tapi Jalur Sudah Bisa Dilewati

“Volume pelanggan pada Semester I 2022 didominasi oleh pelanggan di wilayah Jabodetabek dengan jumlah mencapai 89,9 juta penumpang. Hal ini juga dipengaruhi oleh sejumlah faktor, seperti tingkat vaksinasi yang semakin membaik dan adanya pelonggaran persyaratan perjalanan,” kata VP Public Relations KAI Joni Martinus dalam pernyataan tertulisnya, Selasa (19/7/2022).

Dia menjelaskan, tren positif ini menunjukkan mulai meningkatnya mobilitas masyarakat serta kepercayaan mereka terhadap angkutan KA. Apalagi, kinerja angkutan penumpang pada Semester I 2022 mengalami recovery yang signifikan. Selain itu, peningkatan volume penumpang juga dipengaruhi oleh terus diperluasnya layanan, seperti pengoperasian kembali jalur Garut-Cibatu pada Maret 2022.

Baca Juga :   Tiket KA Mudik Lebaran Terjual 100 Persen

“Tak hanya itu, pengadaan angkutan Lebaran setelah 2 tahun ditiadakan turut memengaruhi peningkatan jumlah penumpang. Sehingga jumlah penumpang Angkutan Lebaran 2022 mencapai 4,39 juta orang dalam periode 22 April hingga 13 Mei 2022.Angka tersebut mendekati pencapaian Angkutan Lebaran 2019 sebanyak 6,84 juta penumpang,” pungkas Joni. (*/eva)

MIXADVERT JASAPRO