Akses ke CBD Ditutup, Begini Kondisi Terkini di Lokasi Tabrakan Truk Pertamina

JagatBisnis.com – Tabrakan maut yang melibatkan truk Pertamina dan sejumlah kendaraan terjadi di Jalan Transyogi, Cibubur, Bekasi, pada Senin (18/7). Sebanyak 10 orang tewas dalam insiden tersebut.

Salah satu yang menjadi sorotan dalam kecelakaan ini, yakni keberadaan lampu lalu lintas alias traffic light (TL) di lokasi kejadian. TL ini berada di turunan sepanjang 200 meter.

Informasi yang dihimpun, TL ini dibuat untuk memudahkan akses masuk warga yang ini menuju ke kawasan CBD.

Baca Juga :   10 Korban Tewas Kecelakaan Maut Truk Pertamina Teridentifikasi

Pada Selasa (19/7), lampu merah di depan Cibubur CBD sudah dinonaktifkan. Median jalan sudah ditutup dengan traffic cone. Artinya, kendaraan harus memutar balik dan tidak bisa langsung belok ke kanan untuk bisa masuk ke kawasan CBD itu.

Namun, pintu masuk perumahan tersebut masih bisa dilalui kendaraan keluar masuk.

Baca Juga :   Warga Cibubur Geram, Traffic Light Diminta Ditutup Permanen

Kendaraan dari Jakarta menuju Cileungsi di posisi 300 meter dari lampu merah Cibubur CBD, terlihat diberhentikan setiap 15 menit sekali oleh petugas.

Hal ini bertujuan untuk mengurai penumpukan kendaraan di jalan turunan tempat kejadian kecelakaan terjadi.

Situasi saat ini, beberapa petugas kepolisian masih terus mengatur lalu lintas. Dan petugas KNKT serta Dishub juga masih terlihat di lokasi.

Baca Juga :   Warga Cibubur Geram, Traffic Light Diminta Ditutup Permanen

Kecelakaan maut tersebut menewaskan 10 orang dan melukai 9 orang lainnya. Jenazah korban tewas dibawa ke RS Polri Kramat Jati. 7 dari 10 korban telah berhasil diidentifikasi dan sudah dibawa pulang pihak keluarga.

Sementara 9 orang yang luka saat ini dirawat di RS Mitra Keluarga Bekasi. Sementara sopir truk Pertamina hingga saat ini masih diperiksa untuk mengetahui penyebab pasti kecelakaan tersebut. (pia)

MIXADVERT JASAPRO