JagatBisnis.com – Politik tidak kenal batas waktu. Belum sepekan berpulangnya Tjahjo Kumolo, mulai muncul spekulasi siapa yang bakal menjabat Menpan RB definitif. Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Gubernur Sulut Olly Dondokambey hingga Komut Pertamina Basuki Tjahja Purnama (Ahok) muncul menjadi kandidat.
Pengamat politik, Emrus Sihombing, menilai Hasto merupakan figur yang layak masuk kabinet. Alasannya Hasto sudah terbukti menguasai organisasi dan administratif. “Keduanya sama-sama administratur dan penggerak ulung berjalannya roda organisasi,” kata Emrus, di Jakarta, Minggu (3/7/2022).
Direktur Eksekutif Centre for Indonesia Strategic Actions (CISA), Herry Mendrofa meyakini kursi Menpan RB bakal ditempati politisi PDIP. Pengisian kursi Menpan RB yang sekarang diduduki Menko Polhukam Mahfud MD selaku menteri ad interim tidak sampai merombak kabinet dalam arti rotasi.
Discussion about this post