Gabriel Jesus Akhirnya Berlabuh ke Arsenal

Gabriel Jesus Resmi Berseragam Arsenal

JagatBisnis.com – Selesai sudah teka teki klub masa depan yang akan dibela Gabriel Jesus, striker tim nasional (timnas) Brasil itu.

Setelah sempat jadi rebutan sejumlah klub elit eropa, penyerang 25 tahun itu memutuskan memilih Arsenal sebagai pelabuhan barunya untuk musim depan.

“Gabriel Jesus to Arsenal, here we go!” tulis pakar transfer Fabrizio Romano di Twitter pribadinya, @FabrizioRomano, Senin (27/6/2022).

Baca Juga :   Bintang Arsenal Tak Mau Divaksin, Begini Komentar Mourinho

Sebagai informasi, Romano punya kata-kata sakti untuk memastikan info miliknya valid. Jika sudah ada kata ‘here we go’, maka proses perundingan transfer sudah terjadi.

Dalam cuitannya lagi, Romano menyebut Gabi Jesus akan diikat kontrak hingga 2027 dengan mahar 45 juta euro. Sosok pelatih Mikel Arteta dan mantan pemain Arsenal Edu yang kini menjabat dirtek The Gunners, jadi sosok penting dibalik kesuksesan merekrut Gabi Jesus dari Mancherster City.

Baca Juga :   Paul Pogba Balik ke Juventus

Jesus yang kontraknya tinggal satu tahun lagi di City mencetak 13 gol dan 12 assist dalam semua kompetisi selama musim lalu dan bisa bermain dalam semua posisi serang.

Baca Juga :   Martin Odegaard Bakal Dipermanenkan Arsenal

Dia juga unggul dalam hal pressing dan counter-pressing yang merupakan aspek sangat penting dalam gaya bermain Mikel Arteta.

Kedatangan Erling Haaland ke Etihad Stadium membuat posisi Gabi Jesus di lini depan Citizens semakin terancam. Jika tetap bertahan, Gabi mungkin hanya akan memanaskan bangku cadangan City semusim ke depan. (pia)

MIXADVERT JASAPRO