Upaya Inggris Kirim Rombongan Pencari Suaka ke Rwanda Dibatalkan

JagatBisnis.com – Penerbangan pertama yang akan membawa tujuh pencari suaka dari Inggris ke Rwanda dibatalkan beberapa menit sebelum lepas landas.

Pembatalan itu terjadi setelah keputusan hukum intervensi yang terlambat dari Pengadilan Hak Asasi Manusia Eropa (ECtHR), pada Selasa (14/6/2022) malam waktu setempat.

Sebelumnya, para migran ilegal itu telah direncanakan akan dipindahkan dari Inggris ke negara Afrika timur, Rwanda. London telah membuat kesepakatan senilai USD 148 juta atau Rp 2,1 triliun dengan Kigali.

Baca Juga :   Presiden Palestina Kesal dengan Standar Ganda Amerika Cs

Sebuah Pesawat Boeing 767, disewa dengan perkiraan biaya GBP 500.000 atau sekitar Rp 8 miliar akan lepas landas pada pukul 22.30 waktu Inggris atau pukul 4.30 WIB dari bandara militer di Wiltshire.

Baca Juga :   Ini Balasan Putin, Soal AS Embargo Migas Rusia

Menteri Dalam Negeri Inggris Priti Patel mengungkapkan kekecawaannya. Namun dia mengatakan sedang merencakanan penerbangan berikutnya.

“Persiapan untuk penerbangan berikutnya dimulai sekarang,” kata Patel, dikutip dari BBC.

Patel mengatakan hambatan hukum yang berulang seperti ini serupa dengan yang dihadapi pemerintah pada deportasi lainnya.

“Banyak dari mereka yang dikeluarkan dari penerbangan ini akan ditempatkan di yang berikutnya,” kata Patel.

Baca Juga :   Dalam Sehari, Kasus COVID-19 di AS Tembus 155.681

Patel mengatakan pengadilan Eropa telah campur tangan setelah pemerintah diizinkan untuk melanjutkan penerbangan oleh pengadilan domestik.

“Tim hukum kami sedang meninjau setiap keputusan yang dibuat pada penerbangan ini dan persiapan untuk penerbangan berikutnya dimulai sekarang,” katanya.(pia)

 

MIXADVERT JASAPRO