Menabung Pahala Kebaikan, BSI Kumpulkan Ziswaf Rp1,06 Miliar

JagatBisnis.com –  PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) menggelar Program Menabung Pahala Kebaikan sejak 21-26 April 2022. Dari program tersebut berhasil mengumpulkan dana zakat, infak dan sedekah serta wakaf (ziswaf) via BSI Mobil mencapai Rp1,06 miliar. Dalam program tersebut, perolehan ziswaf secara rinci Rp1.062.176.006. Dari angka tersebut, sebanyak Rp 59.269.006 disalurkan oleh masyarakat melalui QRIS dan rekening. Sedangkan, Rp1.002.907.000 dikumpulkan dari rekening Laznas.

Baca Juga :   BSI Gandeng Shopee Gelar Pelatihan Go Digital

“Hal ini menjadi wujud komitmen kami untuk terus mengembangkan layanan digital salah satunya BSI Mobile. Sehingga mendukung transaksi dan gaya hidup halal, serta menumbuhkan kesadaran dan minat masyarakat untuk berbagi kebaikan melalui ziswaf,” kata Direktur Utama BSI Hery Gunardi, dalam keterangan tertulis, Sabtu (30/4/20220.

Dia menjelaskan, perolehan dana ziswaf tersebut menunjukkan antusiasme yang tinggi dari masyarakat untuk berpartisipasi dalam program Menabung Pahala Kebaikan. Sehingga pihaknya bertekad untuk terus berperan aktif meningkatkan sosialisasi dan minat masyarakat dalam membayar ziswaf.

Baca Juga :   Kini, Tarik Tunai Makin Mudah dengan BSI Mobile

“Kami juga berkomitmen untuk berperan menjadi katalisator percepatan pertumbuhan ekonomi nasional serta penguatan ekonomi melalui instrumen ziswaf. Hal ini menjadi salah satu komitmen kami untuk ambil peran memajukan umat dan masyarakat,” imbuhnya.
Dia menambahkan, dalam program ini, pihakya mengajak masyarakat Indonesia untuk berbagi melalui infak dan pembayaran zakat maal. Hasil infak dan zakat maal yang terkumpul selama program ini akan disalurkan sepenuhnya untuk program-program kemanusiaan yang dikelola oleh LAZ BSMU. (*/eva)

MIXADVERT JASAPRO