Jelang Lebaran, Jalan Sudirman-Thamrin Masih Ramai Dilalui Kendaraan

JagatBisnis.com – Kondisi lalu lintas di Jakarta memang sudah mulai lengang memasuki hari-hari libur jelang Lebaran 2022. Meski begitu, kepadatan masih terlihat di beberapa ruas jalan.

Seperti di Jalan Sudirman yang mengarah ke Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat. Pada Sabtu (30/4), kepadatan masih terlihat.

Kendaraan pribadi memadati ruas jalan tersebut. Tak hanya di Jalan MH Thamrin, lalu lintas yang mengarah ke Jalan Kebon Kacang juga masih terpantau padat. Sementara hujan terlihat mengguyur Jakarta sejak siang tadi.

Baca Juga :   Jakarta Dilanda Hujan Badai

Sementara Jalan MH Thamrin menuju Jalan Sudirman terpantau lancar. Berikut potretnya:
Jasa Marga mencatat sejak H-10 hingga H-3, sudah ada 1,3 juta kendaraan yang meninggalkan Jabodetabek. Termasuk yang melalui GT Cikupa (arah Merak), GT Ciawi (arah Puncak), dan GT Cikampek Utama dan GT Kalihurip Utama (arah Trans Jawa dan Bandung).

Baca Juga :   16.100 Pemudik sudah Tinggalkan Jakarta

Diperkirakan jumlah pemudik yang meninggalkan Jabodetabek masih akan bertambah. (pia)

MIXADVERT JASAPRO