JagatBisnis.com – Angin puting beliung menerjang wilayah Kabupaten Garut, Jawa Barat hingga mengakibatkan sejumlah rumah warga mengalami kerusakan.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Garut, Satria Budi mengatakan sejumlah atap rumah warga beterbangan tertiup angin.
“Ya ada lagi angin puting beliung, dilaporkan rumah warga bagian atapnya rusak, ada juga baliho diterpa angin,” katanya, Minggu (3/4/202)
Menurutnya, angin puting beliung disertai hujan deras sudah terjadi kedua kalinya, sebelumnya Sabtu (2/4/2022) terjadi puting beliung hingga menyebabkan kerusakan atap pabrik dan rumah warga.
Kejadian saat ini, kata dia, menerjang wilayah perkotaan yang padat pemukiman penduduk seperti Kelurahan Ciwalen, Kecamatan Garut Kota.
“Banyak rumah yang rusak di Kelurahan Ciwalen karena di sana rumahnya padat, berdempetan,” katanya.
Discussion about this post