Palembang Dilanda Hujan Ekstrem Tertinggi dalam 31 Tahun Terakhir

JagatBisnis.com – Palembang, Sumatera Semarang dilanda hujan ekstrem dengan intensitas tertinggi. Curah hujan yang tinggi terjadi sejak Sabtu (25/12/2021) dini hari dan menimbulkan sejumlah genangan.

Kepala Stasiun Klimatologi, BMKG Sumatera Selatan, Wandayantolis mengatakan, curah hujan di Palembang ini mencapai 159.7 mm. Curah hujan ekstrem dengan intensitas tertinggi ini adalah rekor seperti yang terjadi pada 31 tahun yang lalu.

“Dalam catatan klimatologis sepanjang bulan, curah hujan tersebut berada pada ranking ketiga di antara semua catatan hujan Januari- Desember pada 31 tahun terakhir. Tingginya curah hujan ini dikaitkan dengan fenomena La Nina,” kata Wandayantolis dalam keterangan tertulis, Sabtu (25/12/2021).

Baca Juga :   Nelayan di Pesisir Selatan Sumbar Diimbau Tak Melaut

Dia menjelaskan, peringatan dini terkait hujan ekstrem sudah diterbitkan oleh Stasiun Meteorologi SMB sejak pukul 02.30. Sedangkan, peringatan dini untuk keseluruhan wilayah Sumatera Selatan telah dirilis sejak 24 Desember pukul 20.50 WIB.

Baca Juga :   Kaum Muda di Dunia Sangat Khawatir Bahaya Perubahan Iklim

“Dari data sementara, berikut sebaran curah hujan 24 jam terakhir di Sumatera Selatan, di Kenten: 159.7 mm, BMKG di Musi II: 164.6 mm, Sungai Lilin: 102 mm, Sungai Keruh MUBA: 96 mm,” tutupnya. (*/esa)

MIXADVERT JASAPRO