236 Rumah di Karawang Terendam Banjir Akibat Meluapnya Sungai Citarum

JagatBisnis.com – Sedikitnya 236 rumah warga di Desa Karangligar, Kecamatan Telukjambe Barat, Kabupaten Karawang terendam banjir akibat luapan Sungai Citarum.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karawang, Yasin Nasrudin mengatakan pihaknya telah menerjunkan anggotanya untuk melakukan evakuasi warga yang terdampak.

“Ketinggian air bervariasi dari 100-150 sentimeter. Sebanyak 236 unit rumah yang dihuni 829 jiwa di beberapa dusun di Desa Karangligar terendam banjir,” katanya, Minggu (12/12/2021).

Baca Juga :   Banjir di Kota Bogor, Jakarta hingga Tangerang Diminta Siaga

Menurutnya banjir terjadi sejak Sabtu (11/12/2021) kemarin karena tingginya curah hujan. Tak hanya perumahan warga, banjir juga merendam sejumlah fasilitas publik, sarana pendidikan serta sarana ibadah.

Baca Juga :   Ratusan Warga di Batam Mengungsi Akibat Banjir

Karena itu pihaknya mengimbau agar warga tetap waspada, terlebih lagi saat musim penghujan saat ini.(pia)

MIXADVERT JASAPRO