Dukung Kebijakan Anies Vaksinasi Sebagai Syarat Berkegiatan, Politikus PKS: Itu Bentuk Pemaksaan yang Positif !

Politikus Partai Keadilan Sejahtera, M.Taufik Zoelkifli, Foto: Istimewa

JagatBisnis.com –  Vaksin adalah ikhtiar manusia paling optimal untuk melawan Covid-19 saat ini. Itu adalah kata sains, ilmu pengetahuan. Sains adalah akumulasi pengetahuan ilmiah manusia dari sejak zaman Nabi Adam sampai dengan sekarang. Bukan hasil dari wangsit, klenik, tipu-tipu atau ilmu coba2 yg hoax.

Oleh karena itu, menurut Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) M.Taufik Zoelkifli, semua pihak harus menggencarkan kegiatan vaksinasi untuk rakyat Indonesia dan Pemerintah, kata MTZ, sapaan akrabnya, harus tetap menyediakan vaksin gratis untuk rakyat.

Anggota DPRD DKI bidang Perekonomian ini, mendukung rencana kebijakan Pemda DKI yg mensyaratkan sertifikat vaksinasi Covid-19 sebagai syarat berkegiatan, baik bagi masyarakat yg akan berkegiatan sosial, budaya, ekonomi, keagamaan dan lain sebagainya.
” Itu bentuk pemaksaan yg positif. Tidak selamanya tindakan pemaksaan buruk. Kita sebagai orang tua seringkali harus memaksa anak-anak untuk belajar, istirahat ataupun ibadah ” tegas MTZ, saat dikonfirmasi Jagat bisnis.com, di Jakarta, Senin (2/8/2021).

Baca Juga :   PKS Tolak Penundaan Pemilu 2024

Dia menuturkan, kebijakan syarat sertifikat vaksin untuk berkegiatan juga bagus untuk menggairahkan kembali ekonomi rakyat.

Baca Juga :   MUI Keluarkan Fatwa Swab dan Vaksinasi Tak Batalkan Puasa

Selain karena murah (selama vaksin disediakan gratis oleh pemerintah), lanjutnya, kebijakan tsb bisa membuat para pelaku usaha kembali menjalankan bisnisnya. Mereka tidak akan ragu untuk meminta pegawainya atau konsumennya vaksin. Itu bisa masuk dalam biaya resiko dalam bisnisnya. Tetapi, Jelas MTZ, kebijakan persyaratan sertifikat vaksinasi itu tentu harus dibarengi pencabutan PPKM atau PSBB atau nama yg terlalu membatasi pergerakan masyarakat tanpa memberikan solusi ekonomi bagi mereka.

Baca Juga :   Vaksinasi COVID-19 untuk Petani di Bekasi Digelar pada Malam Hari

“Semoga kebijakan tersebut bisa direalisasikan segera dan Indonesia segera bebas pandemi Covid-19” Tutupnya.(dar)

MIXADVERT JASAPRO